Search

Lapas Tamako Ikuti Kegiatan Dialog Publik Policy Talk bersama BSK Hukum dan HAM

NewsIndonesia - Dalam rangka Peringatan Hari Bhakti Badan Strategi Kebijakan (BSK) Hukum dan HAM yang pertama, Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Tamako Kanwil Kemenkumham Sulut mengikuti kegiatan dialog publik "Policy Talks” bertajuk "Mewujudkan Kebijakan Berkualitas Untuk Kinerja Kementerian Hukum dan HAM Yang Berdampak” yang dilaksanakan oleh BSK Kumham secara virtual, Rabu (21/02/2024). 

Kepala Lapas Tamako, Eduard Kaligis mengikuti kegiatan secara terpisah di Hotel Roger's Manado bersama Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara Ronald Lumbuun yang didampingi Kepala Divisi Pemasyarakatan Aris Munandar, Kepala Divisi Keimigrasian Syamsul Sitorus, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Rudy Pakpahan, serta para Kepala Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan dan Jajaran Bidang HAM mengikuti kegiatan tersebut. 

Dalam giat tersebut, Kepala BSK Kumham Y. Ambeg Paramarta yang menjadi pemandu acara menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk mendiskusikan masalah kebijakan khususnya di bidang hukum dan HAM sebagai bahan pembuatan kebijakan oleh para aktor kebijakan , baik pemerintah dan nonpemerintah guna menangkap masalah kebijakan di bidang hukum dan HAM yang penting untuk diintervensi, serta memopulerkan pendekatan bottom-up dalam pengambilan kebijakan di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM.

Tidak hanya dipandu langsung oleh Kepala BSK Hukum dan HAM, giat tersebut turut mengundang narasumber yaitu Dosen Ilmu Hukum STIH Jentera Rizky Argama dan Direktur Program Kelautan Konservasi Indonesia Budiati Prasetiamartati serta dihadiri baik secara langsung maupun virtual oleh Unit Eselon I Kemenkumham, Kantor Wilayah dan UPT, Komunitas Kumham Muda, perwakilan Non Governmental Organization (NGO) Pusat Studi Hukum dan Kebijakan, PSHK, Tanoto Foundation, Koneksi Indonesia Inklusif, Nalar Institut, BSK Kementerian Luar Negeri dan perwakilan Mahasiswa.

- Lapas Tamako

0 Komentar