NewsIndonesia - Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan Lapas Samarinda, hari ini telah dilaksanakan kegiatan kontrol brandgang dan saluran air. Kalapas Kelas IIA Samarinda Hudi Ismono beserta jajaran telah melakukan pengecekan secara menyeluruh terhadap seluruh area brandgang, termasuk dinding, pagar, dan saluran air.
Dengan rutin melaksanakan kegiatan ini, maka dapat menciptakan lingkungan Lapas yang aman, bersih dan sehat bagi seluruh warga binaan dan petugas Lapas Samarinda.
“Kegiatan kontrol brandgang dan saluran air di Lapas Samarinda hari ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan kebersihan lingkungan. Dengan memeriksa secara berkala area brandgang dan memastikan saluran air berfungsi dengan baik, kita dapat mencegah terjadinya gangguan kamtib dan menjaga kesehatan warga binaan”. Ucap Hudi Ismono.
Lapas Samarinda beserta jajaran akan terus melakukan tugas pokok dan fungsi membangun Zona Integritas Menuju WBK/WBBM sesuai dengan arahan Kakanwil Kemenkumham Kaltim Gun Gun Gunawan melalui Kadivpas Kaltim Endang Lintang Hardiman, yang menekankan untuk UPT pemasyarakatan melaksanakan Zero Halinar sebagai Komitmen Petugas Pemasyarakatan dalam menjalankan 3 kunci Pemasyarakatan Maju plus back to basic.
- Lapas Samarinda
0 Komentar