NewsIndonesia - Jajaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Amuntai laksanakan kegiatan kebersihan lingkungan Lapas. Kegiatan tersebut dilanjutkan dengan giat jalan santai, Jum'at (6/12).
Kegiatan diawali dengan apel pagi bersama yang diikuti pejabat struktural serta pegawai Lapas Amuntai.
Melalui PLH Kepala Lapas (Kalapas), Yandi Permana menerangkan bahwa untuk mendukung kebersihan lingkungan, kesehatan dan kebugaran tubuh, kami mengadakan kegiatan jalan santai yang dilaksanakan dengan menyusuri rute di sekitar Lapas dan juga membersihkan area lingkungan Lapas.
Kegiatan ini bertujuan agar terciptanya lingkungan yang bersih dan sehat. Disamping itu, kegiatan jalan santai juga bertujuan untuk meningkatkan stamina, memperbaiki sirkulasi darah, serta menjaga kesehatan jantung dan paru-paru." Ungkap Yandi.
Selain itu, jalan santai ini juga memberikan kesempatan bagi kita semua untuk bersosialisasi dan menikmati suasana segar di lingkungan sekitar. Mari bersama-sama mengikuti kegiatan ini demi kebugaran dan kesejahteraan tubuh.
Sebagai petugas pemasyarakatan, kita harus mempunyai fisik yang baik, salah satu caranya yaitu berolahraga," tegasnya.
- Lapas Amuntai
0 Komentar