Search

Lapas Amuntai Ikuti Bimtek Pemanfaatan Aplikasi SDP Watkesrehab untuk Meningkatkan Layanan Kesehatan


NewsIndonesia - Kasubsi Perawat Narapidana Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Amuntai bersama Operator Sistem Database Pemasyarakatan (SDP) mengikuti kegiatan Pembukaan Sosialisasi dan Bimbingan Teknis pemanfaatan Aplikasi SDP Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi (Watkesrehab). Kegiatan ini dilaksanakan secara virtual dan dibuka secara langsung oleh Direktur Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi, Dr. dr. Adhayani Lubis. Jum'at, (14/3).

Dalam sambutannya, Dr. dr. Adhayani Lubis menjelaskan bahwa pengembangan aplikasi SDP Watkesrehab merupakan hasil kerja sama antara Direktorat Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi dengan Direktorat Teknologi Informasi dan Kerja Sama Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, serta didukung oleh United Nations Office on Drugs and Crime (UNODC).

"Aplikasi ini diharapkan mampu menjadi jembatan koneksi yang mudah dan aman dengan aplikasi layanan Kesehatan dan aplikasi rehabilitasi dari instansi lain. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan dan rehabilitasi bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP)," ujarnya.

Dr. dr. Adhayani Lubis, juga mengimbau kepada seluruh peserta untuk mengikuti sosialisasi dengan baik, membaca dan memahami buku panduan SDP Watkesrehab, serta melaksanakan praktik mandiri input data di aplikasi tersebut. Ia juga menekankan pentingnya ketelitian dalam melakukan input data layanan agar data yang tersaji akurat dan bermanfaat dalam menunjang layanan kesehatan dan rehabilitasi.

Kepala Lapas Amuntau Yosef, turut memberikan pernyataan terkait kegiatan ini. Ia menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya sosialisasi ini dan menegaskan komitmen Lapas Amuntai untuk mendukung penuh pemanfaatan SDP Watkesrehab.

"Kami akan memastikan petugas yang terlibat memahami dan mampu mengoperasikan aplikasi ini dengan baik demi memberikan pelayanan kesehatan yang lebih baik dan terintegrasi bagi Warga Binaan di Lapas Amuntai," tegas Yosef.

- Lapas Amuntai 

0 Komentar